Ada cara yang bisa digunakan untuk
mengenali potensi diri kita. Cara itu misalnya dengan metode SWOT (Strength,
Weakness, Opportunity, Threatment). Dalam bahasa lainnya SWOT berarti kita
mengenal kekuatan dari dalam diri kita (Strength), kelemahan dari dalam diri
kita (Weakness), kesempatan yang datang dari luar (Opportunity),
dan hambatan yang berasal dari luar (Threatment).
Setiap orang adalah unik. Berbeda
antara yang satu dengan yang lain. Tak peduli mereka kembar identik sekalipun.
Inilah kodrat manusia yang tidak mungkin bisa dihindari. Karena unik
inilah setiap orang mempunyai kelebihan dan kekurangannya masing – masing. Tak
terkecuali Anda.
Anda pasti mempunyai kelebihan dan
kekurangan. Apa itu, Andalah yang tahu hal itu. Orang lain mungkin hanya bisa
menebak – nebak kelebihan dan kekurangan Anda. Tapi Andalah yang benar – benar
paham akan diri Anda sendiri. Cara yang paling cepat dan tepat untuk
mengetahuinya adalah dengan menggunakan analisis SWOT ini.
Pertama anda kenali dulu Strength
(kekuatan dari dalam diri sendiri). Caranya renungkan sifat – sifat Anda yang
baik – baik saja, jangan pikirkan sifat – sifat yang buruk. Kemudian tuliskan
sifat – sifat baik itu di dalam selembar kertas. Lingkari sifat yang menurut
anda benar – benar berguna bagi anda dan orang lain. Kemudian masukkan sifat
itu ke dalam benak anda. Kemudian anda lakukan sifat itu senantiasa di dalam
kehidupan anda sehari – hari. Jadikan sifat itu sebagai sebuah kebiasaan. Dan
pada akhirnya anda benar – benar meresapi sifat anda yang baik tersebut.
Sebagai catatan sifat – sifat anda yang baik bisa berupa kejujuran, ketekunan,
pantang menyerah, ketelitian, pekerja keras, penuh strategi, dan lain – lain.
Kemudian kenali Weakness (kelemahan
dalam diri) anda. Weakness adalah kelemahan yang ada pada semua orang. Jadi
jangan takut ataupun malu untuk mengakui kelemahan kita. Jadikan kelemahan ini
sebagai batu pijakan kita untuk bisa terus berkembang. Jadikan kelemahan ini
sebagai senjata untuk menaklukan hambatan yang ada. Jadikan kelemahan ini
sebagai pengingat bahwa tak ada satupun manusia yang sempurna. Sehingga anda
tidak akan pernah berhenti berusaha untuk meningkatkan kemampuan diri.
Bagaimana cara mengenali weakness ini. Caranya anda tulis dalam selembar kertas
sifat – sifat yang buruk yang ada dalam diri anda tapi tulislah dengan tangan
di mana anda tidak biasa menulis dengannya. Jika anda kidal maka gunakanlah
tangan kanan anda untuk menulis sifat – sifat buruk tadi, dan jika anda bukan
kidal maka gunakanlah tangan kiri anda untuk menulisnya. Kemudian anda lihat
sifat mana yang menurut anda paling menjadi hambatan bagi diri anda sendiri.
Ingat jangan takut dan malu untuk mengakui kelemahan. Karena inilah kunci anda
untuk membuka pintu di mana anda bisa menjadi lebih baik lagi. Tanam sifat itu
dalam benak anda, kemudian jangan anda lupakan karena semakin anda lupakan maka
akan semakin lekat pula sifat itu ada pada anda. Di sini anda cukup
mengingatnya kemudian anda harus berjanji pada diri anda sendiri untuk tidak
melakukannya. Mungkin agak sulit, tapi jika anda terus berusaha untuk menahan
sifat itu yakinlah pada diri anda sendiri anda akan berhasil. Setiap anda akan
melakukan sifat tadi, anda harus ingat untuk memulai semuanya dari awal lagi.
Jadikan ini berulang – ulang dalam diri anda. Dan anda akan terbebas dari sifat
buruk itu.
Lalu kenali Opportunity (kesempatan)
yang datang dari luar diri anda, misalnya keluarga, teman, lingkungan dan hal
lain yang menguntungkan dan berguna bagi anda. kesempatan bagi semua orang
adalah hal yang nyata. kesempatan itu nyaris datang tiap detik pada diri anda.
andalah sendiri yang menentukan bahwa kesempatan itu akan menguntungkan anda.
sekarang bagaimana menentukan kesempatan itu akan datang dan menguntungkan.
anda harus belajar untuk mengenali kesempatan tersebut. caranya yaitu dengan
menganalisis segala sesuatu yang datang kepada anda baik itu hal yang baik
ataupun hal yang buruk. kemudian anda coba kesempatan itu dengan pertimbangan
yang telah anda buat. hal yang terpenting dari mencoba kesempatan ini adalah
jangan takut gagal dan jangan pantang menyerah. sebab bisa jadi dengan
kegagalan ini anda akan semakin tahan banting untung mencoba segala sesuatu.
ingat kesempatan takkan datang untuk yang kedua kalinya, jadi jangan sia –
siakan kesempatan itu dan selalu memperhitungkan semua kemungkinan.
Yang terakhir adalah Threatment atau
hambatan yang berasal dari luar diri anda. anda harus mengidentifikasi hal –
hal yang menjadi hambatan tersebut kemudian buatlah prioritas mulai dari
hambatan mana yang paling berat buat anda sampai dengan hambatan yang ringan.
anda atasi dulu hambatan yang paling berat itu dulu, dengan demikian anda
menjadi lebih lega untuk mengatasi hambatan yang tidak terlalu berat. sekali lagi
jangan takut untuk gagal dalam mengatasi hambatan. bisa jadi dalam kegagalan
tersebut anda akan menemukan cara yang lebih baik untuk mengatasi hambatan
tadi. ingat hambatan adalah tantangan bagi anda, dan ia harus disingkirkan
supaya hidup anda menjadi lebih baik. jangan tunggu hambatan itu menjadi lebih
berat sebab bisa jadi akan semakin sulit untuk diatasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar